Rumah Tradisional Kismo Sumartno - GEKABORGA

Rumah Tradisional Kismo Sumartno

Rumah Tradisional Kismo Sumartno

 

Rumah Tradisional Kismo Sumartno
Dusun Gondang, Desa Kepek, Kecamatan Saptosari

Rumah Tradisional ini terdiri dari joglo, limasan, dan gandok. Kayu yang digunakan adalah kayu jati tanpa pelitur. Tumpangsari pada bangunan joglo terdiri dari 4 tingkat dengan 2 uleng tertutup anyaman bambu yang ditopang saka guru dan umpak kayu. Bagian dada peksi dihiasi dengan ukiran. Penutup lantainya berbeda pada masing-masing ruang. Sesek digunakan pada bangunan joglo, lantai batu pada limasan dan tanah pada ruang dapur. Keseluruhan bangunan berdindingkan gebyog kayu. Karena kekhasannya, pada tahun 2008 rumah tradisional ini pernah mendapat penghargaan dari Dinas Kebudayaan DIY.
Please write your comments